Text
Kajian Penggunaan Obat Skizofrenia Terhadap Timbulnya Sindrom Ekstrapiramidal Pada Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi Jambi
Sindrom ekstrapiramidal merupakan salah satu efek samping yang timbul akibat penggunaan antipsikotik pada pengobatan skizofrenia. Sindrom tersebut antara lain berupa gangguan pergerakan otot yang lebih lambat, kaku serta tremor pada tangan dan kaki. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui ketepatan penggunaan obat skizofrenia terhadap timbul nya efek ekstrapiramidal.penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif. data diambil berdasarkan sensus secara retrospektif dari rekam medis pasien Skizofrenia rawat inap di RSJ Daerah Provinsi Jambi bulan Desember 2010 sampai dengan April 2011 dan prospektif pada bulan mei 2011.data kemudian dianalisis secara kuantitatif berupa persentase dan kualitatif yang berupa ketepatan.dari analisa data diketahui ketepatan obat, ketepatan dosisi, ketepatan bentuk sediaan dan ketepatan rute pemberian sebesar 100%.sedangkan ketepatan saat pemberian sebesar 97,76% dan efek samping berupa gejala ekstrapiramidal yang muncul sebanyak 55 gejala.hasil penelitian disimpulkan bahwa masih adanya ketidak tepatan saat pemberian dikarenakan untuk menghindari faktor sindrom ekstrapiramidal yang muncul akibat pengobatan skizofrenia.instalasi farmasi rumah sakit disarankan untuk meningkatkan pemantauan dan evaluasi terhadap penggunaan obat skizofrenia terutama pada pasien rawat inap, serta dapat menjadi data penunjang dalam membentuk standar dan formularium rumah sakit yang sesuai dengan standar nasional.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain